5 Fungsi NFC Pada Smartphone, Bikin Hidup Nggak Ribet!

fungsi NFC pada smartphone
jumbotron-production-f.squarecdn.com

Yuk coba manfaat NFC ini!

Mungkin bagi banyak orang yang jarang mengutak-atik HP bakal sedikit asing dengan istilah NFC. NFC adalah sebuah singkatan dari Near Field Communication. Ini adalah sebuah fitur yang bisa dimanfaatkan oleh para pengguna smartphone yang nggak mau hal-hal yang ribet dan nggak praktis.

Banyak yang masih asing dan bahkan nggak pernah mendengar istilah NFC ini, padahal buat mereka yang udah familiar dengan instilah ini mereka nggak mau balik lagi ke era di mana NFC belum dipergunakan. Ya iyalah, di zaman yang udah makin canggih gini, pastinya semua orang mau beraktivitas dengan lebih efektif dan praktis.

Fungsi NFC Pada Smartphone

Biar banyak yang makin tahu manfaat dari NFC ini, kali ini Keepo mau merangkum beberapa fungsi NFC pada smartphone secara detail. Simak informasi lengkapnya di sini yah genks!

1.

Memudahkan transfer file atau data

fungsi NFC pada smartphone
cdn57.androidauthority.net

Terkadang banyak orang sering bertukar file entah buat keperluan pekerjaan atau memang buat kepentingan pribadi kayak koleksi foto atau data lainnya. Mereka seringkali memilih media sosial kayak WhatsApp atau Line buat bertukar foto.

Sayangnya nggak jarang kedua media sosial ini butuh waktu lama banget buat memproses foto. Biar nggak ribet dan makin gampang dalam melakukan transfer file atau data, kamu bisa memanfaatkan fitur NFC.

Fitur NFC ini bisa mengirim file atau data buat mereka yang berdekatan sama kamu. Nggak harus menggunakan kabel dan menghubungkan ponsel terlebih dulu kayak Bluetooth, NFC ini bisa dibilang praktis banget dan nggak rempong.

2.

Melakukan transaksi pembayaran

fungsi NFC pada smartphone
assets.jalantikus.com

Selain menggunakan ATM, ternyata para pengguna Android juga bisa menggunakan NFC sebagai salah satu alat pembayaran tanpa menggunakan uang cash. Caranya, kamu tinggal menempelkan smartphone kamu ke alat atau mesin pembayaran tertentu.

Dengan ini kamu nggak perlu repot-repot membawa uang cash dalam jumlah yang banyak karena kamu tinggal menggunakan HP dengan NFC sebagai salah satu cara pembayaran yang efektif dan praktis.

3.

Main game online bareng teman-teman kamu

fungsi NFC pada smartphone
fscl01.fonpit.de

Nggak enak dong rasanya bermain game sendirian tanpa ada teman main? Alangkah serunya bisa bermain bersama teman dalam satu permainan yang sama. Nggak cuma di permainan online, rasanya bermain bersama teman bisa jauh lebih menarik dan mengesankan.

NFC ini ternyata juga bisa kamu manfaatkan buat main game online bareng bersama dengan teman-teman kamu. Kamu nggak perlu memaksa dan menunggu buat terhubung dengan mereka karena dengan NFC ini kamu bisa bermain dengan teman-teman kamu tanpa ribet dan tanpa buang-buang waktu.

4.

Mengecek isi saldo di kartu e-toll

fungsi NFC pada smartphone
fscl01.fonpit.de

Siapa sih yang di zaman sekarang ini nggak kenal yang namanya e-toll? E-toll adalah sebuah kartu yang multi fungsi yang bisa kamu manfaatkan buat membuat perjalanan kamu lewat jalan tol jadi makin mudah, cepat dan nyaman.

E-toll ini bisa kamu isi dengan saldo jadi di tengah-tengah perjalanan kamu nggak akan merasa terhambat dan terganggu. Nah, kadang sebelum kamu melakukan perjalanan kamu seringkali lupa atau nggak sadar buat melakukan isi saldo.

Dengan NFC ini, kamu nggak perlu lagi membawa kartu toll ke mini market atau supermarket terdekat buat mengecek isi saldo yang ada di kartu e-toll kamu. Kamu bsia memanfaatkan fungsi NFC ini buat mengecek isi saldo di kartu e-toll kamu, mengecek identitas yang ada di kartu e-ktp kamu, bahkan kamu juga loh mengisi saldo di kartu e-toll kamu sebelum melakukan perjalanan. Biar nggak ribet ide ini boleh juga kan?

5.

NFC Tag

fungsi NFC pada smartphone
i.ytimg.com

Fungsi terakhir dari NFC adalah NFC Tag. NFC Tag ini maksudnya adalah kamu bisa membuka aplikasi, melakukan panggilan telepon, dan bahkan mengirim pesan dengan menempelkan hape kamu ke mesin NFC Tag.

Nah, sekarang fungsi NFC ini juga sudah dimanfaatkan di beberapa sector industry kayak di toko dan juga perusahaan besar. Misalnya, kamu menggunakan NFC Tag ini buat memperlihatkan detail barang, harga dan bahkan sisa stok barang yang ada.

Bukan nggak mungkin lagi, sekarang ini semua kecanggihan bener-bener sudah mulai diadaptasi dan nantinya kebiasaan yang masih terbilang ketinggalan zaman bakal tergantikan dengan munculnya NFC ini nih.

Artikel Lainnya

Kelima fungsi yang ada di NFC ini selain bisa mempermudah segala bentuk kegiatan, menghemat waktu dalam bekerja, serta meningkatkan produktivitas kerja. Nggak cuma mereka yang hobi traveling aja yang bisa menikmatinya tapi semua orang dari berbagai usia dan kalangan.

Tags :