10 Aplikasi Edit Foto Menjadi Kartun Terbaik dan Gratis di Android

aplikasi edit foto jadi kartun
id.pinterest.com

Aplikasi Edit Foto Menjadi Kartun.

Kamu pasti bosan jika foto kamu hanya itu-itu saja. Supaya jadi kece, mungkin ada baiknya jika mencoba aplikasi edit foto yang mengubah foto kamu jadi kartun.

Aplikasi yang bisa mengubah penampilanmu ala kartun memang banyak digemari. Faktanya memang banyak orang yang menjadikan berfoto sebagai salah satu aktivitas yang digemari.

Pengguna Android seolah semakin dimanjakan dengan kehadiran berbagai aplikasi yang menawarkan berbagai fitur edit foto yang ciamik.

Daftar Aplikasi Edit Foto Menjadi Kartun

Dengan kehadiran aplikasi edit foto menjadi kartun kamu bisa mengubah fotomu menjadi kece dan kekinian. Keepo memiliki 10 aplikasi edit foto jadi kartun yang direkomendasikan untuk kamu.

1.

PicsArt

Aplikasi pertama yang bisa kamu coba adalah PicsArt – Photo Studio. Aplikasi ini memiliki berbagai tools untuk membuat foto kamu menjadi semakin menarik seperti filter, teks, striker, crop, rotare, dan lainnya.

Aplikasi PicsArt ini juga memiliki filter yang dapat membuat kamu tampil seperti tokoh kartun, baik karikatur pensil ataupun karakter yang ada di dalam komik. Karakter kartun tersebut juga dapat dibuat menjadi lebih menarik lagi dengan tambahan efek vintage, lomo, dan lainnya.

Kamu bisa mengunduh aplikasi ini di sini.

2.

MomentCam

aplikasi edit foto jadi kartun
apkpure.com

MomentCam merupakan aplikasi edit foto yang cukup populer akhir-akhir ini. Dengan aplikasi ini kamu harus memilih dulu beberapa karakter kartun yang telah disediakan.

Setelah itu foto kamu akan dikombinasikan dengan karakter kartun yang telah dipilih. Hasil kombinasinya kece dan lucu. Hanya saja aplikasi ini memiliki beberapa menu dalam bahasa mandarin sehingga cukup menyulitkan jika kamu baru menggunakannya.

Kamu bisa mengunduh aplikasi ini di sini

3.

Pixlr

aplikasi edit foto jadi kartun
pixlr.com

Pixlr merupakan aplikasi edit foto yang mempunyai banyak fitur salah satunya dengan memberikan efek kartun pada foto kamu. Kamu bisa membuat foto kamu menjadi gambar kartun dengan mudah dan bisa menambahkan efek-efek keren lainnya sehingga menjadi lebih menarik.

Tak hanya itu, jika fotomu terlalu gelap atau ngeblur, aplikasi ini dapat memperbaikinya dengan beberapa tools yang dimilikinya. Keren kan?

Kamu bisa mengunduh aplikasi ini di sini

Baca juga: 10 Aplikasi Edit Foto Kekinian Terbaik yang Bikin Hasil Fotomu Ciamik

4.

Sketch Camera – art filters

aplikasi edit foto jadi kartun
apkpure.com

Sketch Camera – art filters mampu memberikan efek kartun langsung pada kamera dan juga real time sketsa. Kamu cukup memilih efek yang diinginkan dan mulailah mengambil foto diri sendiri.

Kamera sketsa tidak hanya memiliki efek kartun saja, tapi ada berbagai efek lain seperti sketsa, gambar pensil, minyak, cat air, dan beberapa efek lainnya. Dengan penerapan efek langsung pada kamera, kamu tidak perlu lagi memberi efek manga pada kamera kamu. Keren kan?

Kamu bisa mengunduh aplikasi ini di sini

Baca juga: 5 Aplikasi Edit Foto Terbaik Android Dari Google Play

5.

Cartoon Photo Filters-CoolArt

aplikasi edit foto jadi kartun
www.apkmonk.com

Aplikasi edit foto menjadi kartun yang satu ini patut kamu coba. Cartoon Photo Filters-CoolArt akan mengubah foto kamu menjadi kartun yang dilukis dengan tangan.

Aplikasi ini tergolong mudah digunakan dengan interface yang sederhana sehingga kamu tak akan kesulitan menggunakannya. Cartoon Photo Filters-CoolArt merupakan aplikasi yang direkomendasikan karena memiliki fitur yang beragam dan mudah digunakan.

Kamu bisa mengunduh aplikasi ini di sini

Baca juga: 6 Aplikasi Edit Foto Khusus iPhone

6.

Cartoon Art Pics Photo Editor

aplikasi edit foto jadi kartun
cartooncam.id.aptoide.com

Cartoon Art Pics Photo Editor merupakan aplikasi yang dikhususkan untuk membuat efek kartun pada foto. Kamu bisa memilih satu dari 30 efek kartun yang tersedia. Tidak hanya itu, kamu juga bisa menikmati kenyamanan karena aplikasi ini memiliki interface yang simpel.

Jadi kamu tak perlu bingung untuk mengupload hasil editan ke Instagram karena aplikasi ini sudah punya fitur langsung upload ke media sosial kamu.

Kamu bisa mengunduh aplikasi ini di sini

7.

Cartoon Photo

aplikasi edit foto jadi kartun
www.techjunkie.com

Aplikasi membuat foto animasi yang satu ini dapat mengambil foto dengan efek kartun secara real-time. Kamu dapat memilih beberapa efek kartu yang disediakan serta mengatur karakteristik dari efek yang dipilih.

Tidak hanya memotret dengan efek kartun, kamu juga dapat mengedit foto yang sudah ada dengan aplikasi ini. Kamu hanya tinggal memilih foto yang diinginkan lalu tinggal memberikan efek kartun. Jadi kamu tidak perlu menginstal aplikasi kamera dan aplikasi editing foto secara terpisah.

Kamu bisa mengunduh aplikasi ini di sini

8.

Moments Cartoon Caricature

aplikasi edit foto jadi kartun
www.tipsglobe.com

Aplikasi edit foto jadi kartun berikutnya adalah Moments Cartoon Caricature. Aplikasi ini bekerja layaknya kamera biasa, kamu hanya perlu mengambil gambar melalui kamera ponsel, lalu editlah hasil foto menjadi foto animasi yang lucu dan unik.

Dengan Moments Cartoon Caricature kam bisa membagikan foto-foto yang berkesan menjadi lebih ciamik dengan efek kartun. Tertarik untuk mencobanya?

Kamu bisa mengunduh aplikasi ini di sini

9.

Cartoon Camera HD

aplikasi edit foto jadi kartun
www.apkmonk.com

Cartoon Camera HD memiliki 3 macam efek kartun yang dapat kamu coba. Ketiga efek itu dapat langsung tampil di layar smartphone Android ketika kamu akan mengambil foto. Terdapat pula sebuah tombol di layar untuk memudahkan kamu ketika mengambil foto.

Selain itu aplikasi memungkinkan kamu untuk mengatur kualitas fotoserta resolusiya. Beberapa fitur editing untuk menunjang hasil foto yang ciamik juga dipunyai aplikasi ini seperti sensitivity, color saturation, dan lainnya.

Kamu bisa mengunduh aplikasi ini di sini

10.

Photo Editor – cartoon Art Filter

aplikasi edit foto jadi kartun
apkpure.com

Photo Editor – cartoon Art Filter merupakan aplikasi gratis yang tak kalah bagusnya dengan aplikasi lainnya di atas. Photo Editor – cartoon Art Filter bisa memberikan efek kartun pada foto kamu. Tak hanya efek kartun, kamu juga bisa menambahkan efek drawing, aristo, sketch, light, dan berbagai efek lainnya. Mau coba aplikasi kece ini?

Kamu bisa mengunduh aplikasi ini di sini

Artikel Lainnya

Itulah 10 aplikasi membuat foto kartun terbaik dan gratis yang bisa kamu coba. Masing-masing aplikasi mempunyai fitur yang menarik, sesuai kebutuhan editing foto kamu. Sudah menemukan aplikasi yang hendak dicoba?

Tags :