Penginapan Murah di Malang, Fasilitasnya Bak di Hotel Berbintang

penginapan murah di malang
Malang dan sekitarnya | unsplash.com

Penginapan di Malang mulai dari Rp70 ribuan

Merencanakan untuk menghabiskan akhir pekan di Malang bisa menjadi opsi liburan yang menyenangkan. Kamu bisa mampir ke banyak tempat yang ada di Malang Raya. Jelajahi berbagai taman hiburan yang ada di Batu, kuliner enak di kawasan kota, dan area pantai yang ada di Malang Selatan.

Mencari penginapan murah di Malang sekarang ini juga terbilang mudah. Buka travel apps, pilihan hunian sementara bisa langsung muncul di layar smartphone.

Penginapan murah di Kota Malang dan sekitarnya

Kamu bisa langsung menyortirnya sesuai dengan pilihan harga dan kualitas. Apabila yang kamu cari adalah penginapan nyaman dengan harga per malam yang terjangkau, cek daftar lengkapnya di bawah ini!

1.

MADOR Malang Dorm Hostel

penginapan murah di malang
@malangdorm | www.instagram.com

Alamat: Jalan Laksamana Martadinata nomor 32 Kotalama Kedungkandang Malang

Harga: mulai dari Rp75 ribuan

Apabila kamu mengandalkan kereta api sebagai transportasi utama menuju Malang, kamu bisa menjadikan MADOR Malang Dorm Hostel sebagai tempat penginapan murah di Malang. Terletak di dekat Stasiun Malang Kotalama, kamu juga bisa cepat sampai ke sana meski berhenti di Stasiun Malang Kotabaru.

Sesuai dengan namanya, kamu bisa tinggal di kamar yang berformat dormitory. Dalam satu ruangan, kamu bisa tinggal bersama dengan pelancong lainnya. Dengan merogoh kocek sebesar Rp75 ribuan untuk semalam, kamu bisa menikmati fasilitasnya yang homey seperti rumah sendiri.

2.

Cubic-One Capsule Hotel at Malang

penginapan murah di malang
@cubicone.malang | www.instagram.com

Alamat: Jalan Semanggi Timur Kav. 7 lantai 2 Lowokwaru, Malang

Harga: mulai dari Rp80 ribuan

Siapa bilang tidak ada penginapan di Malang yang hadir dalam konsep hotel kapsul? Cubic-One Capsule Hotel at Malang adalah salah satunya. Masih searea dan dekat dengan kawasan Jalan Soekarno Hatta, kamu bisa menjelajahi berbagai kuliner yang terletak tak jauh dari penginapan ini.

Meski berada di kotak ketika tidur, kamu tetap dibuat nyaman dengan suasananya. Tak perlu budget yang terlalu mahal, kamu bisa menyiapkan Rp80 ribuan untuk per malamnya saat menginap di sini. Kalau tidur di kamar kapsul, kamu harus menjaga ketenangan supaya tidak mengganggu tamu lainnya, ya.

Baca juga: Aplikasi Booking Hotel Terbaik, Murah dan Tak Menyusahkan

3.

Kapal Garden by UMM

penginapan murah di malang
@kapalgardenhotelmalang | www.instagram.com

Alamat: Jalan Raya Sengkaling nomor 188 Sengkaling Dau Malang

Harga: mulai dari Rp80 ribuan

Penginapan murah di Malang ini berada di kawasan Sengkaling yang tak jauh dari Universitas Muhammadiyah Malang. Kapal Garden by UMM ini menjadi tempat menginap yang strategis apabila tujuan utamamu adalah Kota Batu dan Malang Sekaligus.

Hadir dalam konsep dormitory dan deluxe, kamu bisa memilih kamar sesuai dengan jumlah yang menginap. Apabila kamu ingin berbaur dengan tamu lain, memilih kamar dorm bisa jadi Jika menginginkan ruangan yang lebih privat, kamu bisa memilih yang superior quardran, standard twin dan deluxe.

Untuk harga per malam, tentu yang dorm lebih terjangkau. Ada di kisaran Rp80 ribuan semalam. Apabila superior quardran, standard twin, dan deluxe, harga per kamarnya dipatok mulai dari Rp300 ribuan.

4.

So!Boutique Hostel Malang

penginapan murah di malang
@soboutiquehostelmalang | www.instagram.com

Alamat: Jalan Majapahit 1G Malang

Harga: mulai dari Rp80 ribuan

Ramai-ramai liburan bersama teman? Menginap di kamar dorm bisa jadi pilihan yang tepat. Kamu bisa tetap seruangan tapi dengan kasur yang privat. Per malamnya juga dipatok mulai dari Rp80 ribuan per malam.

Lokasi dari penginapan murah di Kota Malang ini terletak di dekat Monumen Tugu dan Alun-alun Malang. Sangat stragegis ‘kan untuk kamu yang ingin jalan-jalan dan mengeksplorasi tengah kotanya.

Kamu bisa mampir ke Toko Oen yang menyuguhkan menu es krim legendaris yang ada sejak zaman kolonialisme Belanda. Di sini juga ada banyak kafe dan coffee shop yang bisa dijajal satu per satu. Nggak bakal khawatir kelaparan, deh.

Baca juga: Rekomendasi Hotel Kapsul di Jakarta

5.

Woodlot Hostel Malang

penginapan murah di malang
@woodlot_hostel | www.instagram.com

Alamat: Jalan MGR Sugiyopranoto kav. 3A Klojen Malang

Harga: mulai dari Rp90 ribuan

Dengan menganggarkan Rp100 ribu untuk menyewa tempat penginapan murah di Malang semalam, kamu bisa tinggal di Woodlot Hostel selama beberapa hari.

Letaknya berada di jantung Kota Malang. Hanya beberapa menit berjalan, kamu bisa sampai ke Alun-alun Malang yang sekarang sudah semakin megah dan bersih. Sebuah pilihan penginapan yang tepat untuk yang ingin liburan ke Malang dengan budget terbatas, ‘kan.

6.

Casa TS 16 Guest House

penginapan murah di malang
@casa.ts16 | www.instagram.com

Alamat: Jalan Tidar Sakti No 16 Malang

Harga: mulai dari Rp170 ribuan

Apabila kamu ingin mencari penginapan di Malang yang cuacanya lebih segar, Casa TS 16 Guest House bisa kamu pantau segera. Terletak di kawasan Tidar, kamu tidak akan kekurangan tempat asik untuk dikunjungi.

Jalanannya tidak sepadat area perkotaan lainnya. Karena terletak tak jauh dari dari beberapa universitas ternama, kamu bisa mampir untuk chill di beberapa kafe dan tempat makan yang harganya dipatok sangat terjangkau.

Baca juga: Hotel Instagramble di Bandung

7.

Java Boutique Hotel Malang

penginapan murah di malang
@javaboutiquehotel | www.instagram.com

Alamat: Jalan Simpang Wilis Indah C3 Klojen Malang

Harga: mulai dari Rp200 ribuan

Menginap di kawasan Jalan Raya Ijen memang menjadi pengalaman unik tersendiri. Bangunan di sepanjang jalannya yang megah dan masih terjaga desain khas Belandanya bakal membuat kamu melongo ketika melewati depan pagarnya. Penginapan ini juga berada di area yang sama, guys.

Kamu bisa menjadikan Java Boutique Hotel Malang sebagai penginapan selama berada di Malang. Konsep Jawanya membuat batik jadi dominan di beberapa area di dalam kamar. Harga per malamnya juga mulai dari Rp200 ribuan dan bisa dihuni oleh dua orang tamu.

Baca juga: Rekomendasi Hotel di Cirebon Terbaik dan Murah

8.

Noura Guest House Syariah

penginapan murah di malang
@nouraguesthouse | www.instagram.com

Alamat: Ruko Taman Niaga Jalan Soekarno Hatta Lowokwaru Malang

Harga: mulai dari Rp250 ribuan

Apabila ingin berbaur dan merasakan suasana anak muda, menginap di kawasan Soekarno Hatta bisa jadi opsi untuk pilihan penginapan murah di Malang. Kamu bisa mengeksplorasi banyak tempat makan enak yang ada di kawasan ini. Tinggal keluar dari penginapan dan jalan kaki, kamu bisa langsung menentukan akan mencoba mencicipi makanan enak yang mana.

OYO 809 Noura Guest House Syariah ini dipatok dengan harga Rp250 ribuan per malamnya. Jika diinapi oleh dua orang, kamu hanya perlu umembayar Rp125 ribuan untuk per kepala. Masih termasuk terjangkau ‘kan dengan rate segitu, guys? Fasilitas seperti di rumah sendiri, tapi nggak kalah dengan hotel berbintang.

Baca juga: Kisah Hantu Legendaris di Hotel Niagara Malang

9.

The Alimar

penginapan murah di malang
@alimar_indonesia | www.instagram.com

Alamat: Jalan Pasar Besar 58 Malang

Harga: mulai dari Rp260 ribuan

Apakah kamu termasuk sebagai traveler yang suka melihat-lihat sisi vintage sebuah kota? Kamu bisa menjadikan The Alimar sebagai penginapan di Malang. Berada di area Pasar Besar, kamu bisa berkeliling dan mengabadikan sisi kota yang lawas dengan kamera analogmu. Menikmati kota sembari berjalan kaki bisa menjadi itinerary sederhana dan berkesan, bukan?

Penginapan ini hadir dengan perpaduan konsep vintage dan modern. Desain interior yang moden dan minimalis berpadu sempurna dengan kayu-kayuan di setiap kamarnya. Dengan harga Rp260 ribuan, dua orang penghuninya bisa merasakan kenyamanan bak menginap di hotel berbintang.

Baca juga: Hotel Kapsul Terunik di Dunia

10.

Victoria Boutique Residence

penginapan murah di malang
@victoriaboutiqueresidence | www.instagram.com

Alamat: Jalan Ciujung nomor 7 Malang

Harga: mulai dari Rp260 ribuan

Salah satu penginapan murah di Kota Malang ini berada di area Jalan Ciliwung. Dekat dengan banyak tempat kuliner yang enak, kamu akan disambut dengan banyak kenyamanan jika memutuskan untuk menginap di Victoria Boutique Residence. Terlelat di dekat jalan raya, tapi kamu tidak akan dibuat bising dengan lalu lalang kendaraan yang lewat di dekat penginapannya.

Perpaduan antara moden minimalis dan klasik ala arsitektur lawas Belanda bisa kamu dapati di desain interior dan eksteriornya. Kamu hanya perlu merogoh budget sebesar Rp260 ribu untuk per malamnya dan dibagi untuk dua orang.

Artikel Lainnya

Beberapa rekomendasi tempat penginapan murah di Malang ini bisa dijadikan jujukan ketika kamu berencana liburan ke kota ini. Harganya mulai dari Rp70 ribuan, tak perlu khawatir bakalan membuat budget liburanmu menipis ketika memilih opsi hunian sementara selama beberapa hari.

Kamu bisa memilih penginapan yang sesuai dengan anggaranmu. Apabila lebih mengedepankan murah, memilih penginapan yang mengusung konsep dormitory. Jika lebih memilih kenyamanan, kamu bisa menjadikan kamar privat yang fasilitasnya tak kalah dengan hotel berbintang sebagai pilihan utamanya.

Tags :