Kepada Mereka yang Mencintai Ayahnya, Ketahuilah, 10 Fakta ini Akan Membuatmu Mencintainya Lebih Lagi

ayah
Ayah | www.pexels.com

Sudahkah kamu menyapa ayahmu hari ini?

Apakah kita sudah membalas semua yang telah dilakukan ayah untuk kita? Siapa yang masih memiliki ayah? Siapa yang sudah tidak memiliki ayah?

Kepada mereka yang masih memiliki ayah, hargailah ayah kalian. Kepada mereka yang sudah tidak memilik ayah, berikanlah pujian kepada beliau dan kasihilah ibu kalian.

Kasih seorang ayah tidak akan bisa kita cari dengan persamaan Matematika. Tidak bisa kita ciptakan dengan hukum Fisika, dan tidak bisa dibuat dengan rumus Kimia.

Tapi, saat kita mendengar ayah kita menasihati kita, barulah kita bisa merasakan kasih sayang ayah kita itu ada di balik suaranya. Baru kita bisa mendalami perasaan beliau.

Kita kadang-kadang sebagai seorang anak kadang tak sepenuhnya mengerti pengorbanan ayah kita. Berikut adalah 10 fakta mengenai seorang ayah yang harus kamu ketahui.

Baca Juga: Rutin Kirim SMS ke Nomor Mendiang Ayahnya, Wanita Ini Terkejut Saat Pesannya Dibalas

1.

Ayah sering tidak ada di album foto keluarga, karena dia yang selalu memotret.

ayah
Memotretmu | www.shutterstock.com

Tapi ayah zaman sekarang sudah berbeda sih. Sudah ada tongsis, dan bakat narsisnya juga sudah terasah.

2.

Saat kamu masih dalam kandungan, ia telah menyusun masa depanmu.

ayah
Ayah dan bayi | www.pexels.com

Ayah mulai merencanakan hidupmu ketika tahu bahwa ibumu mengandungmu. Tapi begitu kamu lahir, ia mulai membuat revisi.

Baca Juga: Kocak! Kelakuan Absurd Seorang Ayah kepada Anaknya Ini Bikin Ngakak

3.

Senang memberi, tidak meminta.

ayah
Selalu memberi | www.deccanchronicle.com

Ayah benar-benar senang membantu. Tapi ia sukar meminta bantuan.

Jadi, berikan pertolongan pada ayahmu, semampu kalian.

4.

Ikhlas dalam makanan.

ayah
Ayah selalu memberi makanan | www.foodnavigator-usa.com

Ayah sangat senang membelikanmu makanan selepas kerja, walaupun dia nggak dapat sedikitpun dari makanan itu.

Baca Juga: Sering Ngeluh Saat Terjebak Macet? Percakapan Ayah dan Anak ini akan 'Menamparmu'!

5.

Kursi terbaik bagi anak.

ayah
Kursi terbaik anak | www.pexels.com

Ayah akan memberimu tempat duduk terbaik dengan mengangkatmu di bahunya ketika pawai lewat.

6.

Hanya memikirkan kebutuhanmu.

ayah
Selalu memikirkan anaknya | www.pexels.com

Ayah akan melupakan apa yang ia inginkan, agar bisa memberikan apa yang kamu butuhkan.

Baca Juga: Momen Haru Seorang Ayah yang Coba Seragam Toga Anaknya yang Baru Diwisuda

7.

Bekerja keras untuk menyekolahkanmu.

ayah
Bekerja keras | www.pexels.com

Ayah selalu berpikir dan bekerja keras untuk membayar SPP-mu tiap semester, walau kamu tidak pernah membantunya menghitung berapa banyak kerutan di dahinya.

8.

Sulit menolak anaknya.

ayah
Sulit menolak anaknya | www.pexels.com

Ayah akan berkata, “Coba tanya ibumu,” ketika sebenarnya dia mau berkata, “tidak”

Baca Juga: Dikenal Garang, Ayah ini Akhirnya Meneteskan Air Mata Saat Menikahkan Putrinya!

9.

Nasihat untuk anak lelaki.

ayah
Nasihat ayah untuk anak lelaki | www.pexels.com

Kepada anak lelakinya, ayah berharap, “Jadilah lebih kuat dan tegar daripadaku. Pilihlah wanita yang lebih baik dari ibumu untuk kelak menjadi ibu anak-anakmu. Berikan yang lebih baik untuk menantu dan cucu-cucuku, daripada apa yang yang telah kuberikan padamu.”

Baca Juga: Kocak! Begini Jadinya Jika Anak Ditinggal Bersama Bapaknya, Auto Digugat Cerai Istri

10.

Nasihat untuk anak gadis.

ayah
Ayah dan anak perempuan | www.pexels.com

Kepada anak gadisnya, ayah berharap, “Jangan cengeng meski kau seorang wanita. Jadilah selalu bidadari kecilku dan bidadari terbaik untuk ayah anak-anakmu kelak, lelaki yang lebih bisa melindungimu melebihi perlindungan Ayah. Tapi tolong jangan pernah kau gantikan posisi Ayah di hatimu.”

Artikel Lainnya

Terimalah ayah kita apa adanya.

Ayah kita seorang supir? Ayah kita seorang dokter? Ayah kita penjual bakso? Ayah kita seorang guru? Ayah kita seorang pedagang?

Ayah kita tidak seperti ayah yang lain?

Ayah kita tetap ayah kita. Terimalah ayah kita apa adanya. Jangan karena ayah kita salah, kita langsung memarahinya, membuat kita benci kepadanya.

Tak ada orang lain seperti ayah kita di dunia ini. Ayah kita hanya seorang. Tiada yang dapat menggantikan ayah kita.

Hargailah ayah kalian selama beliau masih ada di dunia ini.

Tags :