Dilanda Gabut Saat WFH, Kelakuan Iseng Orang-orang Ini Bikin Ngakak!

Upaya mengusir rasa bosan di momen WFH. | www.boredpanda.com

Daripada jadi frustasi saking bosennya, mending menghibur diri dengan cara yang kreatif.

Di antara kita, mungkin ada banyak orang yang sanggup berdiam di rumah dalam jangka waktu yang lama. Akan tetapi, tidak sedikit juga orang yang bisa dilanda kebosanan ketika harus terus diam di rumah.

Untuk mengusir rasa bosan saat work from home (WFH), banyak orang yang melakukan pelbagai cara untuk menghibur diri di tengah pandemi yang menjangkit saat ini.

Di bawah ini kamu bisa melihat foto orang-orang yang mencoba menghibur diri di saat karantina. Cara-cara yang mereka gunakan terlihat kreatif sekaligus bisa bikin orang yang melihatnya terhibur juga. Daripada penasaran, langsung aja Keepo foto-foto di bawah ini.

1.

Kalau lagi bosan, kamu bisa coba kasih makan burung dengan cara seperti ini

Memberi makan burung. | www.brilio.net

Meskipun lagi WFH, bukan berarti tidak bisa berinteraksi dengan alam. Meskipun alamnya berupa virtual, udah cukup lumayanlah.

Baca Juga: Meme Kocak di Rumah Aja Ini Bikin Kamu nggak Bosan Diam di Rumah

2.

Memisahkan biji stroberi dari buahnya

Memisahkan achene pada stroberi. | www.brilio.net

Kegiatan yang cukup memakan waktu ini bisa kamu coba di kala bosan.

3.

Sama kayak yang tadi nih

Memisahkan biji lagi. | www.demilked.com

Hanya bermodalkan pinset, kamu bisa coba pisahin semua biji dari segala jenis buah.

Baca Juga: Gabut Karantina, Aksi Netizen Main Game Sendirian Ini Sungguh Ironi Sekaligus Kocak

4.

Merapikan cemilan yang dicampur-aduk

Memisahkan sesuai jenis. | www.brilio.net

Pernah nonton film Divergent atau baca bukunya? Pemisahan-pemisahan faksi bisa disimulasikan seperti ini, nih.

5.

Belajar jadi dokter

Membedah jeruk. | www.brilio.net

Daging yang udah dikeluarin bisa didonor buat buah lain nggak ya?

6.

Meskipun di rumah, kamu bisa tetap nongkrong, lho

Bercengkerama dengan boneka. | www.brilio.net

Kalau nongkrongnya kayak gini, kamu bisa curhat sebebas mungkin, nih.

Baca Juga: Jaga Jarak dalam Rangka Physical Distancing, Kelakuan Orang-orang Ini Bikin Ngakak

7.

Nggak ada temen buat main kartu? Bukan masalah!

Main kartu dengan tanaman hias. | www.brilio.net

Kok dia bisa tetep kalah, sih?

8.

Beberapa tahun yang lalu, tren numbuhin bulu hidung emang udah mulai ramai

Menggunakan bulu mata palsu untuk hidung. | www.brilio.net

Kalau dipakai buat ketiak, butuh berapa pasang ya?

Baca Juga: Meme Kocak ala Warganet Tentang Virus Corona Ini Bikin Tepuk Jidat

9.

Mencoba hidup ala kura-kura

Mencoba jadi kura-kura. | www.brilio.net

Tapi, kalau mukanya ditutup kayak gini, bukannya jadi lebih mirip kucing yang kepalanya dikresekin, ya?

10.

Membuat menara dari krim oreo

Membuat menara dari krim biskuit. | www.brilio.net

Lumayan, nih. Bisa dipamerin di galeri.

Artikel Lainnya

Meski kegiatan-kegiatan pada foto-foto di atas bisa menimbulkan pertanyaan atas kewarasan orang-orang yang melakukannya, namun apa yang dilakukan mereka cukup mengasah kreativitas, lho. Mungkin kalau pandemi ini sudah berakhir, orang-orang di atas bisa menjadi seniman. Siapa yang tahu, 'kan?

Tags :