5 Sifat Ariel Noah yang Perlu Dicontoh Artis Lain

Ariel Noah
Ariel Noah | www.youtube.com

Ariel jadi role model?

Bisa dibilang Ariel Noah adalah artis paket komplit ya! Ariel memiliki bakat di bidang seni dan tahu bagaimana menempatkan dirinya sebagai public figure. Seniman seperti Ariel ini harusnya dicontoh oleh para seniman lainnya karena Ariel memiliki sifat-sifat yang dibutuhkan sebagai seniman, khususnya stage performer. Maka dari itu, kali ini Keepo sudah menganalisa mengenai sifat-sifat Ariel yang membuat dirinya begitu dicintai dan membuat para pria iri dengan dirinya.

1.

Cool

Ariel Noah
Ariel Noah | www.winnetnews.com

Sifat Ariel yang satu ini memang tidak bisa dilepaskan ya. Ariel adalah sosok yang sangat cool dan misterius. Mungkin inilah penyebabnya banyak wanita yang tergila-gila dengan Ariel. Bukan hanya wanita sih, para pria pun banyak yang iri dengan sifat Ariel yang satu ini.

Artikel Lainnya
2.

Gentleman

Ariel Noah
Ariel Noah | www.wowkeren.com

Pelengkap kharisma Ariel adalah sifatnya yang gentleman. Kita bisa ambil contoh dari beberapa momen Ariel bersama wanita. Ariel tidak begitu gegabah, namun menunjukkan sikap dewasanya.

3.

Setia kawan

Ariel Noah
Ariel Noah | www.idntimes.com

Ariel merupakan sosok yang setia kawan. Hal ini diutarakan oleh Uki yang mana merupakan salah satu orang terdekat Ariel. Uki mengakui kalau dirinya sering dibantu oleh Ariel dalam banyak hal. Contoh sederhananya, istri Uki sekarang adalah berkat bantuan Ariel yang membantu Uki untuk berkenalan. Selain itu, Ariel juga jarang terlibat drama bersama sahabatnya.

4.

Tidak mudah menyerah

Ariel Noah
Ariel Noah | sosok.grid.id

Karir Ariel pernah di ambang kehancuran ketika dirinya pernah masuk penjara. Namun, semangat berjuang Ariel tidak runtuh. Justru Ariel semakin menggila di bidang karir yang semakin menanjak. Terbukti, sekarang karir Ariel yang semakin memuncak. Yuk tonton videonya di bawah ini!

5.

Semangat berkarya

Ariel Noah
Ariel Noah | www.merdeka.com

Ya, Ariel adalah musisi yang fokus berkarya. Walaupun beberapa kali ada gosip tentang Ariel, namun harus kita akui bahwa yang mengangkat nama Ariel bukanlah dari sensasi, namun dari karya yang bagus. Nah, seharusnya para artis lainnya juga harus lebih fokus pada karya, bukan hanya sensasi ya~

Itu tadi beberapa sifat Ariel yang sebaiknya ditiru oleh artis lain. Menurut kamu gimana nih?

Tags :