Kekeyi Undang Banyak Teman di Ultah ke-25, Netizen: Gue ke Alfa aja Takut, Ini Malah Pesta!

Kekeyi
Kekeyi | www.instagram.com

Joget-joget dipanggung rame-rame gitu, nggak takut Corona Key?

Setelah mengakhiri drama percintaannya dengan Rio Ramadhan dan mengakui bahwa semuanya adalah rekayasa belaka, Kekeyi kembali membuat sensasi. Perayaan ulang tahunnya yang ke-25 yang jatuh pada tanggal 23 Maret 2020 kemarin menjadi sorotan para warganet.

Warganet mengkritisi tindakan Kekeyi menggelar pesta ulang tahun dengan mengundang banyak teman di saat keadaan siaga pandemi Corona seperti ini dapat membahayakan kesehatan bahkan nyawa orang lain. Disaat orang-orang berusaha menjalankan social distancing dan mengisolasi diri, Kekeyi justru membuat kerumunan dengan menggelar pesta. Tindakan tersebut ditakutkan akan meningkatkan resiko penyebaran virus Corona.

BACA JUGA: Terbongkar! Kebusukan Rio Ramadhan Sering Hina Fisik Kekeyi, Komentari Gigi Hingga Sebut Drakula

1.

Gelar pesta ultah ke-25

Kemeriahan pesta ulang tahun Kekeyi yang ke-25 terekam dalam unggahan IG story-nya yang kemudian diunggah ulang oleh akun @miss_combre. Dalam video tersebut, tampak Kekeyi sedang asyik bernyanyi dan berjoget di atas panggung bersama beberapa teman laki-lakinya. Kekeyi tampak seperti seorang putri dengan mengenakan gaun berwarna putih, hijab, dan mahkota.

Akun @miss_combre mengkritisi tindakan Kekeyi yang menggelar pesta dan mengundang banyak tamu di saat pemerintah sedang menggencarkan program pencegahan penularan Covid19 dengancara social distancing dan gerakan diam di rumah.

"Di saat pemerintah menganjurkan untuk social distancing selama 14 hari tadi malem si syantieeeek kuker ngadain pesta ultahnya gaes," tulis akun @miss_combre.

BACA JUGA: Tuai Simpati Hingga Pancing Emosi, Kok Bisa sih Kekeyi Berubah jadi ‘Naughty’ Begini?

Kekeyi
Kekeyi | www.instagram.com
2.

Warganet menghujat

Kekeyi
Kekeyi dan teman-temannya | www.idntimes.com

Dalam beberapa unggahan IG story para tamu undangan dan teman-teman Kekeyi, terlihat bahwa banyak orang berkurumun dalam acara tersebut, mereka bahkan bernyanyi-nyanyi dan berjoget bersama di atas panggung. Tindakan tersebut pun menuai kritik dan hujatan dari para warganet yang melihatnya.

"Coba lepas singa juga di acara itu...gemesh pengin cubit ginjalnya...tapi jijik," tulis warganet dengan akun @idabaratatheraskin.

"Gue yang mau ke Alfa aja takut, ini malah bikin pesta-pesta nggak penting!" tulis akun @miiranda_dinda.

"Haduhhhh, ntar kalau kenak covid19 yang disalahin pemerintah. Kalau kayak gini manusianya siapa yang mau disalahin?" tulis akun @1994.id

"Corona nya ngeri duluan kaliii liat dia," tulis akun @iv_amy.

BACA JUGA: Rio dan Kekeyi Berencana Honeymoon di Australia dan Melahirkan di Arab, Netizen: Kejadian di Mimpi

3.

Serukan #dirumahsaja

Kekeyi
Kekeyi | www.instagram.com

Kekeyi mengunggah foto sisa-sisa kebahagiaannya merayakan ulang tahun ke-25 bersama keluarga dan teman-temannya. Dalam kolom keterangan unggahan foto tersebut, Kekeyi menuliskan rasa bahagianya sambil menyerukan tagar #dirumahaja.

"Sisa-sisa Acara ultahku semalam dimana tgl 23 maret itu adalah hari aku lahir Dan bertambahnya umurku merayakan dengan keluarga kecilku #dirumahaja," tulis Kekeyi.

Tulisan Kekeyi tersebut langsung diprotes oleh banyak warganet. Mereka mempertanyakan mengapa Kekeyi baru menyadari pentingnya isolasi diri di rumah dan social distancing disaat ia telah selesai menggelar pesta yang melibatkan banyak orang.

"Kalo udah tau istilah #dirumahaja, terus kemarin ngapain neng ngadain acara di cafe? Tau gak banyak orang nunda acara mereka karna lagi self quarantine? Pejabat nunda kunker, delegasi nunda keberangkatan, sampe orang-orang liburan pada refund tiket karna lagi masa ini. LAH INI NGADAIN PESTA! ADUH GIMANA YA? lagi pula kalo udah tau mestinya #dirumahaja, ya jangan juga malah ngumpul-ngumpul. Inget social distancingnya dijalanin, neng. Apa itu social distancing? Self quarantine? Google ya. Biar ga cuma mikirin Riooo mulu sama si Mikko Mikko itu, sekali kali mikirin kehidupan bersama ya. Yuk dewasa yuk. Jangan egois," tulis akun @newhopeforme.

Artikel Lainnya

Beberapa warganet tetap mengucapkan selamat ulang tahun pada Kekeyi. Mereka mendoakan supaya Kekeyi mampu bertindak lebih Dewasa dan tak lagi berbuat sensasional.

Ada juga yang memberi saran, daripada merayakan ulang tahun dengan menggelar pesta di tengah wabah seperti ini, lebih baik Kekeyi memaknai hari lahirnya dengan menggalang dana untuk membantu penanganan pandemi ini.

Tags :