Karismatik di Panggung, 5 Idol K-Pop Ini Ternyata Juga Jago di Dapur

Jennie Blackpink | www.instagram.com

Nggak cuma jago dance, ternyata mereka jago mengolah makanan.

Mungkin yang ada di benak kita tentang idol K-Pop hanyalah mereka yang berparas rupawan, jago nyanyi, dan nge-dance. Namun, pada kenyataannya, mereka juga punya keahlian lain. Salah satunya adalah memasak.

Dari sekian banyak idol cewek, 5 idol cewek berikut dikenal jago masak. Istri idaman banget kan, cantik dan jago masak!

1.

Momo TWICE

Momo TWICE | www.instagram.com

Soal urusan dance, Momo mungkin ahlinya. Makanya, ia menjadi main dancer dari idol grup TWICE. Ternyata, selain nge-dance, Momo diketahui juga jago masak. Belum lama ini, Momo kedapatan mengejutkan penggemarnya dengan masakan kelas restauran yang berhasil disajikannya. Usut punya usut, Momo memang kerap memasak untuk dirinya dan member TWICE lainnya.

2.

Wendy Red Velvet

Wendy Red Velvet | www.instagram.com

Untuk urusan membuat dessert, kalian bisa nyerahin ke Wendy Red Velvet. Wendy diketahui hobi banget buat kue. Ia sering membuat kue untuk member Red Velvel lain, manajer, bahkan idol lain. Karena kemampuan masaknya yang hebat, Wendy pun dijadikan juru masak andalan bagi Red Velvet.

3.

Jennie Blackpink

Jennie Blackpink | www.instagram.com

Jennie dikenal sebagai main rapper dari idol grup Blackpink. Ketika tampil di atas panggung, Jennie terlihat sangat cool. Namun, ketika tidak sedang tampil, ia tampak lebih imut. Jennie juga punya banyak hobi. Salah satunya adalah memasak. Tak hanya hobi, Jennie bahkan piawai memasak. Kepiawaiannya memasak pernah ditunjukkannya saat membuat macaron untuk member Blackpink lainnya.

4.

Soyou eks SISTAR

Soyou eks SISTAR | www.instagram.com

Mungkin salah satu kesibukan Soyou setelah keluar dari SISTAR adalah memasak. Soyou kerap memasak makanan sehat. Makanan sehat yang dimasaknya menjadi salah satu cara untuk menjaga bentuk tubuh. Tak heran jika Soyou mempunyai tubuh yang ideal. Meski lebih sering memasak makanan sehat, kemampuan memasak Soyou tak bisa dianggap remeh.

5.

Fei eks MissA

Fei eks MissA | www.instagram.com

Mantan member MissA, Fei, menjadi idol K-Pop yang dikenal jago masak. Keahlian memasaknya dibuktikan Fei ketika ia mengkuti Master Chef Korea: Celebrity. Fei berhasil menjadi jawara dalam ajang memasak tersebut. Setelah itu, ia pun kerap muncul di berbagai program memasak.

Artikel Lainnya

Kira-kira sejago apa ya mereka masak? Jadi penasaran nih pengen ngicipin. Hehe..

Tags :