Kangin SuJu Terseret Skandal Chatroom, SM Entertainment Diminta Buka Suara
09 April 2019 by LukyaniKasus semakin panjang dan semakin banyak artis Kpop yang terseret
Kasus Seungri yang menghebohkan industri hiburan Korea Selatan dan otomatis juga menghebohkan masyarakat berbagai negara yang selama ini sangat tergila-gila dengan KPop, drama Korea, atau apapun yang berasal dari Korea Selatan. Seperti telah diketahui, Seungri terlibat kasus prostitusi, dan juga kasus perekaman dan penyebaran video seks ilegal.
Kasus ini menghebohkan bukan hanya karena keterlibatan Seungri, seorang anggota idolgroup terkenal, tetapi juga karena pertama; kasus ini bisa melebar ke kasus-kasus lebih besar lagi seperti penggelapan pajak, narkoba, dan lain sebagainya. Kedua: kasus ini juga berpotensi menyeret nama-nama besar lain baik itu dari kalangan selebritis Korea Selatan maupun pejabat-pejabat tinggi Korea Selatan.
Benar saja, baru beberapa bulan kasus ini bergulir sudah menyeret selebritis lain ke dalamnya. Paling baru, kasus ini menyeret nama Kangin, salah satu anggota Super Junior. Sontak saja kabar ini membuat para penggemar fanatik Super Junior terkejut. Mereka menuntut SM Entertainment untuk melakukan klarifikasi mengenai kebenaran kabar tersebut.
“DC Inside Super Junior Gallery”, komunitas penggemar Super Junior online merilis pernyataan pada 3 April 2019. Pernyataan tersebut berisi permintaan terhada SM Entertainment untuk segera mengambil tindakan terkait kabar keterlibatan Kangin dalam kasus skandal chatroom video seks.
Dalam pernyataan mereka tertulis “Nama Kangin terus mengemuka sehubungan dengan kontroversi dan skandal saat ini. Situasi ini telah menyakiti kami dan kami mengeluarkan permintaan ini untuk klarifikasi karena kami tidak melihat jalan keluar,”.
Menurut mereka, bukan kali ini saja Kangin terlibat dalam suatu skandal kontroversial. Jadi tidak hanya kali ini Kangin mengecewakan para penggemarnya. Namun selama ini Kangin masih mendapat maaf dan dukungan dari para penggemarnya. Sedangkan kali ini, nama Kangin sedang disebut dalam suatu Megaskandal.
Kami ingin pernyataan resmi dari SM Entertainment tentang situasi saat ini, bahkan jika hanya untuk memastikan bahwa promosi Super Junior D&E tidak mengalami kerugian," lanjut para penggemar itu dalam surat pernyataannya menuntut SM Entertainment mengeluarkan pernyataan resmi mengenai kasus Kangin.
Pernyataan yang dikeluarkan oleh mereka sebenarnya adalah respon terhadap program SBS, “Night of Real Entertainment”, yang melaporkan nama-nama yang diduga terdapat dalam satu grup KakaoTalk yang sama dengan Jung Joon Young. Nama-nama itu antara lain Lee ChulSoo (model), JeongJinwoon (2AM), dan Kangin (Super Junior).
Sampai sekarang Kangin belum mengeluarkan tanggapan resmi mengenai kabar keterlibatan dirinya. Sedangkan kabar terbaru, bukan hanya Kangin, penyanyi Roy Kim pun santer dikabarkan ada di dalam grup KakaoTalkJoon Young tersebut.
Kabar keterlibatan Kangin dalam kasus ini semakin membuat heboh industri hiburan Korea Selatan. Seluruh fans Kpop sedang harap-harap cemas, mereka berdoa supaya idolanya tidak terlibat dalam megaskandal ini.