Heboh Gen Halilintar 'Ngemis' Liburan Gratis, Travel Agent: Disuruh Biayain Rombongan Haji Imron ke Jepang
06 Januari 2020 by Ade WismoyoMinta barter liburan gratis dengan posting Instagram dan konten Youtube
Nama Youtuber nomor satu di Indonesia Atta Halilintar kembali ramai jadi perbincangan publik. Kali ini bukan dirinya saja yang jadi sorotan, melainkan seluruh tim dari Gen Halilintar.
Keluarga kaya raya dengan 11 orang anak ini kembali disorot setelah munculnya beberapa pernyataan mengejutkan dari sebuah travel agent. Salah satu orang yang bekerja dalam travel agent tersebut membongkar sebuah permintaan kerja sama dari tim produksi Youtuber ternama.
Permintaan kerja sama tersebut dinilai terlalu kejam karena meminta pembiayaan secara menyeluruh untuk perjalanan ke Jepang dan Amerika. Meskipun tak secara gamblang menyebut nama Youtuber tertentu, kecurigaan warganet mengerucut pada dinasti Youtuber tersukses, Gen Halilintar.
BACA JUGA: Mengaku Tak Percaya Diri, Atta Halilintar Hapus Ratusan Video dari Kanal YouTubenya
Dugaan tersebut semakin meyakinkan karena Atta Halilintar turut berkomentar atas kejadian ini.
Permintaan perjalanan ke luar negeri
Sebuah akun Twitter @NNugie membagikan tangkapan layar yang memperlihatkan permintaan kerja sama antara tim produksi yang diduga kuat milik Atta Halilintar/Gen Halilintar.
Dalam gambar tersebut, pihak tim produksi Youtuber mengajukan permintaan untuk barter antara perjalanan ke Amerika yang akan diberi timbal balik dengan unggahan Instagram dan vlog Youtube.
"Ada seorang youtuber request arrange trip keluarganya di Amerika ber-20. Dua minggu perjalanan ke New York dan Los Angeles. Pas di-follow up sama tim produk, gue minta dibayarnya pake barter postingan di Instagram dan vlog Youtube," tulis akun @NNugie pada Jumat, 3 Januari 2020.
BACA JUGA: Dianggap Permainkan Gerakan Shalat, Atta Halilintar Dilaporkan atas Dugaan Penistaan Agama
Pemilik akun Twitter tersebut menilai permintaan kerja sama dari pihak Youtuber itu terlalu tega dan tak masuk akal.
"Mbok ya kalau minta gratisan cuma satu orang, kita kasih atau kalau minta diskon juga kita kasih. Tapi minta pelayanan untuk 20 orang dibayar pakai exposure IG dan vlog, itu mah tega," tulis dia.
Muncul pengakuan dari agen perjalanan lain
Selain pernyataan di Twitter tersebut, viral pula sebuah tangkapan layar direct message Instagram yang menunjukkan percakapan antara tim produksi kanal Youtube yang diduga kuat milik Gen Halilintar dengan sebuah agen perjalanan.
Dalam percakapan tersebut, pihak Youtuber meminta untuk dipersiapkan perjalanan ke Amerika dan Jepang.
"Perkenalkan saya (disensor) dari (disensor) Team. Saat (disensor) merupakan family influencer terbesar No.1 di asia bahkan top dunia, memiliki 2 dimon playbutton dan 12 golden play buton dengan total 70 juta subscriber dr 13 channel flatform Youtube. Dan memiliki puluhan juta follower Instagram. Sebagai traveller dunia kali ini (disensor) akan membuat trip perjalanan besar bertema (disensor) around the world goes to Amerika dan Japan. Kami ingin jajaki kerjasama sponsorship untuk support perjalanan," tulis pesan tersebut.
BACA JUGA: Ditanya Soal Tiduri Bebby Fey, Atta Halilintar Lari Tunggang Langgang
Tangkapan layar percakapan tersebut dibagikan sang pemilik akun lewat sebuah Instagram Story, ia juga menuliskan komentar yang cukup menggelitik terkait permintaan kerja sama tersebut.
"Kaget aku tuh, bangun-bangun disuruh biayain rombongan Haji Imron ke Jepang," tulis akun @iyiswirds.
Atta Halilintar buka suara
Akun Instagram milik @winsonreynaldi mengunggah bukti-bukti percakapan dari agen-agen perjalanan itu dan mempertanyakan apakah itu benar-benar dilakukan oleh tim Gen Halilintar.
"Ini benar kelakuan @attahalilintar?" tulis @winsonreynaldi.
Unggahan Instagram story tersebut segera mendapat balasan dari Atta Halilintar. Meskipun tak secara tegas menyalahkan atau membenarkan , Atta menyebut selama ini ia dan timnya selalu bepergian dengan biaya sendiri.
"Kenapa Bang Bos? Sampai sekarang kita biaya sendiri, tiket pesawat sendiri, hotel sendiri. Kalau memang ada tim keluarga saya salah ngajak kerja sama dengan brand salah kah? Mau kerja sama ayuk mau nggak juga ngakpapa," jawab Atta Halilintar.
Dianggap sebagai hal yang lucu
Menanggapi jawaban dari Atta Halilintar, akun Instagram milik Youtuber Winson Reynaldi kembali memberikan komentar dalam sebuah unggahan Instagram story. Ia menyebut penawaran kerja sama tersebut sebagai hal yang lucu.
"Kan emang lucu ye, lagian kan saya nanya bukan nuduh," tulis @winsonreynaldi.
Sebelumnya, ia sudah terlebih dahulu menanggapi jawaban Atta Halilintar soal penawaran kerja sama dengan beberapa agen perjalanan.
"Gpp bro, menurut gue kejadian ini lucu aja, kalau emang biaya sendiri ya bagus," tulis @winsonreynaldi.
Cerita lucu tentang penawaran kerja sama dari seorang Youtuber kepada agen-agen perjalanan ini mengundang beragam komentar warganet. Mereka mengaku heran dengan tindakan sang Youtuber yang dinilai terlalu tega menawarkan kerja sama yang tak setimpal timbal baliknya.
Dari pengakuan itu, kemudian muncul beberapa pengakuan lain yang menyebut telah mengalami hal yang sama yaitu mendapat penawaran kerja sama dengan imbalan unggahan Instagram dan konten Youtube. Meskipun tak disebut secara gamblang nama Youtuber atau timnya, sebagian besar warganet menduga tawaran kerja sama itu datang dari tim Halilintar.