Hamish Daud Mendapat Ancaman dari Menteri Susi Pudjiastuti. Kenapa?

Hamish Daud dan Susi Pudjiastuti
Hamish Daud dan Susi Pudjiastuti | keepo.me

Hamish harus hati-hati, nih!

Hamish Daud, suami dari penyanyi berbakat, Raisa, dan juga seorang ayah yang baru saja dikaruniai seorang anak cantik ternyata tidak hanya seorang aktor layar lebar. Rupanya, Hamish selain disibukkan di dunia hiburan tanah air, dirinya juga aktif dalam organisasi yang peduli terhadap kelestarian laut. Bagi Hamish, melindungi laut sama dengan menjaga kehidupan.

Pendapat itu sepaham dengan Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia. Menurut menteri yang banyak mendapat pujian dari masyarakat serta pengakuan dari berbagai negara, laut sangat penting bagi masyarakat Indonesia khususnya. Menteri yang terkenal berkat keberaniannya menenggelamkan kapal-kapal yang melakukan illegalfishing di wilayah kelautan Indonesia ini memang harus diakui loyalitasnya terhadap sumberdaya laut Indonesia.

Namun baru-baru ini pada sebuah acara diskusi mengenai kelautan Indonesia yang menghadirkan Menteri Susi Pudjiastuti dan Hamish Daud terjadi momen mengejutkan. Hamish mendapat ancaman dari menteri Susi! Kira-kira apa sebabnya ya?

Hamish Daud dan Susi Pudjiastuti
Hamish Daud dan Susi Pudjiastuti dalam acara Festival Membumikan Laut sebagai Masa Depan Bangsa | www.wowkeren.com

Hamish Daud tidak hanya dikenal sebagai seorang aktor. Ia pun merupakan pendiri social movement yang dinamai Indonesian Ocean Pride. Passion Hamish di bidang kelautan ini yang mempertemukannya dengan Susi Pudjiastuti, Menteri Kelautan dan Perikanan Indonesia.

Hamish dan Menteri Susi bertemu dalam sebuah acara bertajuk Festival Membumikan Laut sebagai Masa Depan Bangsa. Pada acara yang digelar di Universitas Padjadjaran tersebut, Menteri Susi mengancam akan menenggelamkan suami dari Raisa ini.

“Jadi, Hamish, kalau anak-anak SMA, mahasiswa, mengajak tur untuk mencintai laut kita, harus bersedia ya. Ini janji ya. Ada Pak Rektor (Unpad). Jadi, kalau Hamish tidak mau, maka Hamish akan ditengggelamkan,” ujar Menteri Susi.

Ujaran Menteri Susi pun langsung mengundang tawa dari audiens di acara tersebut. Selama menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan, Menteri Susi memang sangat lekat dengan ucapan “tenggelamkan!” yang biasa ia ucapkan saat akan menenggalamkan kapal-kapal pencuri ikan.

Kalau sudah diancam begini sama Menteri Susi, Hamish nggak bisa nolak lagi ya. Berani nolak ya ditenggelamkan hehehe.

Artikel Lainnya
Hamish Daud dan Susi Pudjiastuti
Hamish Daud dan Susi Pudjiastuti dalam acara Festival Membumikan Laut sebagai Masa Depan Bangsa | jabar.tribunnews.com

Hamish Daud dalam acara tersebut berkesempatan memaparkan kepada audiens bahwa masyarakat Indonesia adalah masyarakat maritim. Meski demikian, masih banyak orang yang tidak merasakan kedekatan hubungan dengan laut bahkan minim pengetahuan mengenai kelautan Indonesia.

Alasan ini pula yang akhirnya menggerakkan Hamish untuk membentuk Indonesian Ocean Pride. “Biar orang bangga pada lautan. Kalau sudah bangga, pasti laut akan dijaga” ujar Hamish.

Sementara itu, Menteri Susi pun selalu mengimbau masyarakat Indonesia untuk menjaga laut melalui berbagai acara yang kunjungi maupun melalui kampanye media sosial. Menteri Susi kerap mengunggah berita-berita mengenai kematian hewan laut yang disebabkan sampah plastik dan menjadikannya pelajaran bagi masyarakat agar turut menjaga laut dan bijak dalam menggunakan plastik.

Generasi muda wajib ikuti langkah Hamish dan Menteri Susi, nih. Kalau pemerintahnya berupaya, tapi masyarakatnya tidak, hasil yang dicapai tentu tidak akan optimal. Jadi, untuk menjaga kelautan Indonesia, dibutuhkan kerja sama dari seluruh komponen masyarakat. Mulai dari hal kecil, seperti mengatur penggunaan plastik dengan lebih bijaksana.

Tags :