Dunia Musik Kembali Berduka, Didi Kempot Meninggal Dunia

Didi Kempot | wartakota.tribunnews.com

Ucapan belasungkawa dari sobat ambyar memenuhi media sosial Twitter

Kabar duka kembali menyelimuti dunia permusikan tanah air. Didi Prasetyo atau yang terkenal dengan nama panggung Didi Kempot menghembuskan nafas terakhir pada hari Selasa, 5 Mei 2020 di Rumah Sakit Kasih Ibu, Solo. Penyanyi yang sedang digandrungi oleh berbagai lapisan masyarakat ini disebut meninggal pada usia 53 tahun.

Kabar mengejutkan ini pun dibenarkan oleh beberapa pihak terkait termasuk pihak keluarga. Begitu pula dengan para warganet dan penggemar Didi Kempot yang beramai-ramai mengucapkan duka cita lewat media sosial.

BACA JUGA: Dunia Musik Indonesia Berduka, Glenn Fredly Meninggal Dunia

Didi Kempot | www.kompas.com

Dilansir dari Detik.com, kabar meninggalnya Didi Kempot dibenarkan oleh Asisten Manajer Humas RS Kasih Ibu, Solo, Divan Fernandez. Berdasarkan penuturannya, Didi Kempot meninggal dunia pada pukul 07.30 WIB.

"Betul, meninggal pagi ini di RS Kasih Ibu. Sudah saya cek ke dokter jaga," ujar Divan dikutip dari Detik.com.

Meskipun begitu, Divan mengaku belum mengetahui secara persis penyebab meninggalnya artis campursari yang punya julukan Lord Didi tersebut.

"Infonya pukul 07.30 WIB tadi baru masuk. Penyebabnya masih saya cek dulu," katanya.

Didi Kempot | www.kompas.com

Dilansir dari Kompas.com, pihak keluarga Didi Kempot pun turut membenarkan kabar duka tersebut. Dalam sebuah wawancara di kompastv, Lili, kerabat Didi Kempot menjelaskan bahwa hingga pagi ini jenazah Didi masih berada di Rumah Sakit Kasih Ibu. Pihak keluarga masih berkoordinasi untuk melaksanakan prosesi pemakaman penyanyi lagu 'Layang Kangen' tersebut.

"Saat ini Jenazah Didi Kempot masih ada di rumah sakit," ujar kerabat Didi Kempot dikutip dari Kompastv.

"Keluarga baru mau rapat terkait pemakaman Didi Kempot," lanjutnya.

Artikel Lainnya

Berbagai ucapan belasungkawa pun bermunculan di media sosial Twitter. Para warganet serta penggemar menuliskan rasa duka mereka kehilangan Didi kempot sang idola.

"Innalillahi wainailaihi rojiun. Sugeng tindak Didi Kempot, The Godfather of broken heart. Rest in peace and full of love Lahul Fatihah," tulis warganet dengan akun @DhanangAriono.

Sugeng tindak Pak Didi Kempot, Godfather of Broken Heart," tulis akun @catur_pranata04.

Selamat jalan Lord Didi, segala karya dan semangatmu akan selalu dikenang!

Tags :