Disebut Bandingkan Pilot dengan Ojek Online, Iis Dahlia: Saya Salah Ngomong Gitu?

Iis Dahlia dan Satrio Dewandono | keepo.me

Iis Dahlia diprotes netizen karena diduga membandingkan pilot dan driver ojol

Pedangdut Iis Dahlia tengah direpotkan dengan masalah sang suami yang diduga terlibat dalam penyelundukan Harley Davidson oleh maskapai Garuda. Tak tahan dengan ujaran netizen, Iis Dahlia pun memberikan tanggapan. Sayangnya, tanggapan Iis justru dinilai membandingkan profesi pilot dengan driver ojek online.

Iis Dahlia | celebrity.okezone.com

Banyak netizen yang mengatakan bahwa suami Iis Dahlia mendapatkan tip yang besar karena membawa pesawat yang menyelundupkan Harley Davidson. Mendengar hal ini, Iis pun langsung naik pitam dan memberikan tanggapannya.

BACA JUGA: Suami Terbangkan Pesawat Garuda yang Selundupkan Harley, Iis Dahlia: Pilot Mana Ngurusin Kabin?

"Tukang ojek online setelah selesai minta binang dan kalau kita berbaik hati, kasih tip, bener? Tapi pilot ketika mengantarkan pesawat penumpang, ada nggak yang kasih tip dia? Nggak ada!" ujar Iis dengan kesal, dikutip dari detikhot.

"Jadi, kalau saya berbicara ini, saya menanggapi netizen yang bilang ‘suami Iis Dahila dapet tip besar', dari mana dia taunya? Itulah makanya saya bilang, pilot itu bukan ojek online, yang kalau udah selesai anterin penumpang dapet tip," sambung Iis.

Tak selesai sampai di situ, tanggapan Iis justru semakin menyulut kemarahan netizen yang tersinggung. Netizen menuduh Iis membandingkan profesi pilot dan driver ojek online.

BACA JUGA: Setelah Terseret Kasus Harley, Suami Iis Dahlia Diterpa Isu Pemecatan. Warganet: Sukurin Dipecat!

"Salah? Saya salah ngomong gitu? Netizen yang salah! Saya bukan ngomongin supir, bukan membandingkan ya. Tapi karena ketika ada netizen ngomong seperti itu, saya bicara seperti itu, dan itu fakta!" tegas Iis.

Iis Dahlia | celebrity.okezone.com

Iis Dahlia pun menegaskan bahwa sang suami, Satrio Dewandono, tidak tahu-menahu mengenai masalah penyelundupan ini karena tugasnya hanya sebagai pilot. Justru ia dan sang suami pun turut dirugikan karena tercatut masalah kriminal.

“Sebenarnya saya dirugikan, suami saya dirugikan. Tapi ya sudah. Menyesal? Tidak, karena dia dalam pekerjaan dan menyelesaian pekerjaan, yang penting pekerjaan dia terselesaikan,” ungkap Iis, dikutip dari Kompas.com.

Iis Dahlia menjelaskan bahwa tugas seorang pilot adalah membawa pesawat beserta isinya agar selamat hingga tujuan. Menurutnya, jika dalam pesawat yang dibawa oleh pilot membawa barang selundupan, itu bukan kesalahan pilot.

“Jadi kalau umpamanya direkturnya membawa ini itu, itu bukan urusannya pilot dan bukan kesalahan suami saya, apalagi saya,” ujar Iis.

BACA JUGA: 5 Anak Artis Ini Dapatkan Fasilitas Mewah Untuk Berlatih Musik

Iis rupanya merasa sangat kesal dengan berbagai tanggapan publik mengenai kasus Garuda Indonesia yang mencatut nama sang suami. Akibatnya, ia dan keluarganya menjadi bahan bulan-bulanan netizen yang kerap melontarkan komentar yang menyakitkan hati.

Artikel Lainnya

Adapun Satrio Dewandono merupakan pilot yang membawa pesawat Garuda Indonesia yang terbang dari Perancis menuju Jakarta. Pesawat tersebut membawa barang selundupan berupa sepeda Brompton dan Harley Davidson yang dikaitkan dengan mantan Direktur Utama Garuda Indonesia, Ari Askhara.

Saat ini, Ari Askhara telah dicopot dari jabatannya oleh Menter BUMN, Erick Thohir, lantaran dugaan penyelundupan barang tersebut.

Tags :