Chef Juna hingga Chef Renatta, Ini 5 Selebriti Chef Indonesia yang Tengah Naik Daun

Chef Renatta | keepo.me

Para selebriti chef ini kerap tampil di televisi dan memiliki banyak penggemar

Siapa bilang chef hanya eksis di dapur? Saat ini, para chef pun bisa menunjukkan kemampuannya di layar kaca. Beberapa juru masak ini bahkan memiliki ketenaran seperti selebriti. Seperti 5 selebriti chef Indonesia yang tengah naik daun ini.

1.

Renatta Moeloek

Renatta Moeloek | jitaksara.com

Renatta Moeloek atau akrab disapa Chef Renatta mulai dikenal publik setelah ia menjadi juri dalam ajang MasterChef Indonesia Season 5 pada 2019 lalu. Masih muda, Chef Renatta sudah berhasil menjadi juru masak profesional, lho.

Perempuan kelahiran 17 Maret 1994 ini juga lulusan Le Cordon Bleu Paris, Perancis. Tak heran jika skill memasak yang dimiliki Chef Renatta sangat terasah. Oh iya, Chef Renatta ini digadang-gadang jadi idola baru netizen, nih.

BACA JUGA: Kenalan Sama Renatta Moeloek, Juri Baru Masterchef Season 5 yang Mencuri Perhatian

2.

Arnold Poernomo

Arnold Poernomo | www.panorama-magz.com

Tak kalah dari Chef Renatta, Chef Arnold juga sangat terkenal nih di kalangan netizen Indonesia. Chef terkenal dengan komentarnya yang pedas dan nyelekit, tak hanya diajang MasterChef Indonesia tetapi juga untuk para netizen di media sosialnya.

Pria asal Surabaya ini sudah memulai karier sejak masih berusia 14 tahun. Saat itu, Chef Arnold bekerja sebagai kitchen hand di salah satu restoran di Sidney, Australia. Saat ini, Chef Arnold telah sukses dan memiliki sejumlah restoran di Indonesia dan Australia.

BACA JUGA: Semanis Dessert, Ini 10 Momen Sweet Chef Arnold Poernomo Bersama Istri Tercinta

3.

Junior Rorimpandey

Junior Rorimpandey | kinibisa.com

Junior Rorimpandey alias Chef Juna sih tidak diragukan lagi kepopulerannya. Chef Juna adalah selebriti chef yang paling mencuri perhatian. Tak hanya skill memasaknya yang jempolan, pria kelahiran 20 Juli 1975 ini juga terkenal dengan image yang jutek dan galak.

Meski terkenal dengan komentarnya yang pedas, penggemar pria asal Manado ini tetap banyak, kok. Nama Chef Juna juga mulai terkenal setelah ia menjadi juri MasterChef Indonesia.

BACA JUGA: Siap Sajikan Makanan Enak, 7 Chef Ganteng Ini Layak Jadi Idola Para Cewek

4.

Farah Quinn

Farah Quinn | www.hipwee.com

Siapa yang tak kenal dengan selebriti chef yang satu ini? Farah Quinn dengan berbagai resep kuenya yang menggoda lidah selalu mencuri perhatian. Tak hanya itu, penampilan Farah Quinn yang selalu tampil mempesona juga mencuri perhatian para penggemar.

Saat ini, Farah Quinn memang jarang tampil di televisi namun ia masih rajin membagikan berbagai macam resep kue buatannya di kanal YouTube miliknya. Sebelum berkarier di Indonesia sebagai juru masak, Farah Quinn juga sempat berkarier di Amerika, lho.

5.

Maria Irene Susanto

Maria Irene Susanto | rumahhokie.com

Maria Irene Susanto atau lebih akrab disapa Chef Marinka juga termasuk selebriti chef Indonesia yang terkenal, nih. Perempuan kelahiran 22 Maret 1980 ini sempat menjadi juri di ajang MasterChef Indonesia Season 1 sampai 3.

Chef Marinka merupakan lulusan sekolah kuliner Le Cordon Bleu Australia di Sidney. Pantas saja skill memasak Chef Marinka memang luar biasa. Tak lagi menjadi juri MasterChef, kini Chef Marinka juga aktif membuat video di kanal YouTubenya.

Artikel Lainnya

Itulah 5 selebriti chef Indonesia yang tengah naik daun. Kalau kamu tertarik dengan dunia kuliner atau sekadar suka mengikuti ajang seperi MasterChef Indonesia, tentu kamu tidak asing dengan para juru masak ini, ya.

Tags :