Aksi Ria Ricis Makan Gurita Hidup Dikecam, Garda Satwa: Konten Mengandung Kekerasan

Ria Ricis | selidiki.com

Lagi pada sensi sama Ria Ricis ya?

Ria Ricis tampaknya belum bisa terbebas dari kritikan dan kecaman netizen. Setelah dibuat depresi oleh hujatan netizen hingga nyaris bunuh diri karena kasus video pamit, Ricis harus kembali berhadapan dengan kejamnya komentar warga dunia maya.

Kali ini ia dikecam karena mengunggah sebuah video makan gurita hidup di kanal Youtubenya. Banyak pihak menyayangkan tindakan Ricis itu karena dinilai tak mendidik dan dianggap menyiksa hewan.

1.

Makan gurita yang masih bergerak

Sebuah akun gosip Instagram @tehnyinyir mengunggah potongan vlog Ria Ricis saat ia menyantap hidangan berupa gurita hidup di Korea.

Dalam video tersebut, Ricis terlihat antusias menerima tantangan untuk memakan kuliner ekstrem ini.

Sambil tertawa, Ricis terus berusaha mengambil gurita yang masih bergerak dari dalam wadah. Ia kemudian memasukkan gurita itu kedalam mulutnya.

Sontak bagian tentakel gurita yang masih berada di luar mulut Ricis bergerak dan melilit tangan serta mulut Youtuber ternama ini.

"Sumpah gue geli," kata Ricis.

Ricis terus berusaha melawan gerkan gurita yang ada di dalam mulutnya. Ia mengunyah dan menarik dengan sekuat tenaga agar bagian kaki gurita bisa terpotong.

"Dia (gurita) gigit-gigit gitu di langit-langit mulut gue," jelas Ria sambil terus menggigit dan mengunyah.

2.

Dikecam netizen

Ria Ricis | www.youtube.com

Netizen yang menyaksikan video tersebut memberikan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka mengaku terganggu dengan aksi Ria Ricis mengonsumsi hewan yang masih hidup.

Meskipun hal ini biasa dilakukan masyarakat Korea, netizen menilai Ricis tak pantas melakukan hal tersebut apa lagi untuk dipertontonkan pada khalayak.

"Kasihan banget guritanya dimakan hidup-hidup.. Masih ngelak itu gurita hidup atau mati. Udah jelas kali videonya. Tolong mbak Oki yang jadi kakaknya diingetin adeknya," tulis @rantydoank

"Mbak Oki coba kasih hadist tentang makan hewan hidup-hidup. Ya Allah Cis ingat akhirat," tulis pemilik akun @rshdbaamran.

"Ada makhluk hidup yang tersiksa kesakitan di mukamu," tulis netizen dengan akun @agastirani

"Kurang mendidik sepertinya," sambung @niethacollinb

BACA JUGA: Anggap Ria Ricis Lebay Lapor Polisi, Netizen Makin Gencar Menghujat

3.

Kritikan dari Garda Satwa

Ria Ricis | www.instagram.com

Tindakan Ria Ricis menyantap Gurita yang masih bergerak menyulut kritikan dan kecaman dari sebuah akun pecinta hewan di Instagram @gardasatwafoundation. Akun tersebut mengunggah ulang video Ria Ricis saat menyantap Gurita hidup sambil menulis caption berisi kritikan terhadap tindakan adik Oki Setiana Dewi ini.

"Video @riaricis1795 makan gurita hidup-hidup dideteksi oleh Facebook sebagai konten yang mengandung kekerasan. Harusnya seorang influencer yang followersnya jutaan tau yah rules dalam membuat konten, salah satunya tidak boleh membuat konten yang mengandung kekerasan," tulis admin @gardasatwafoundation.

Lebih lanjut pihak Garda Satwa menilai bahwa apa yang dilakukan Ricis sebagai tindakan yang tidak beradab dan tak sesuai akidah agama. Pihak Garda Satwa mengecam Ricis yang dianggap menyiksa hewan.

"Memakan hewan hidup-hidup itu kejam dan tidak beradab, meskipun hewan yang dimakan adalah hewan untuk dikonsumsi. Kecuali kalo @riaricis1795 mampu menelan langsung gurita itu dalam satukali telan, dan hewannya tidak terlalu lama merasakan sakit karena langsung tewas, nggak digigit sedikit demi sedikit," lanjut admin @gardasatwafoundation.

BACA JUGA: Diminta Ria Ricis Lepas Wig, Lucinta Luna: Lagi Botak

4.

Klarifikasi dari Ria Ricis

Ria Ricis | www.kapanlagi.com

Selang beberapa hari setelah unggahan video yang memicu kecaman itu, Ricis menyampaikan sebuah klarifikasi.

Lewat unggahan Instastory di akun Instagramnya, wanita 24 tahun ini menuliskan pembelaan terkait aksinya menyantap gurita dalam keadaan hidup.

Ricis mengaku bahwa gurita yang dikonsumsinya saat itu merupakan gurita yang sudah mati dan sudah diberi bumbu. Menurut penuturannya, gerakan pada tentakel disebabkan oleh reaksi tubuh gurita saat diberi garam dan bumbu-bumbu.

Ia juga menjelaskan bahwa pihaknya telah meminta pendapat dari orang muslim di Korea dan mereka menganggap itu hal yang wajar.

"Gurita yang saya makan sebenarnya keadaan mati. Gurita bergerak karena adanya campuran garam atau bumbu lainnya (yang sudah coba langsung ke sana pasti tahu), lalu pendapat orang di Korea dan Muslim di sana menganggap tidak masalah dengn makan hewan tersebut," jelas Ricis.

BACA JUGA: Dua Hari Hilang dari Youtube, Ria Ricis Mengaku Sempat Ingin Bunuh Diri

Artikel Lainnya

Meskipun sudah memberi klarifikasi, Ricis tetap dikecam netizen. Selain karena mengunggah konten yang dinilai mengandung kekerasan pada hewan, Ricis juga dianggap tak konsisten.

Ia sempat berkilah bahwa gurita yang ia santap sudah dalam keadaan mati, sedangkan judul yang ia tulis dalam vlognya menyatakan bahwa gurita tersebut masih hidup.

Tags :