7 Artis Mantan VJ MTV Ini Kini Lebih Tekuni Dunia Akting

Herjunot Ali | www.instagram.com

Kariernya pun makin cemerlang!

Dulunya, MTV menjadi salah satu saluran televisi yang tenar di kalangan anak-anak muda di tahun 90an. Popularitas acara asal Amerika Serikat ini cukup tinggi di tanah air, MTV kemudian memilih talenta-talenta dari Indonesia untuk menjadi Video Jockey alias VJ.

Banyak artis tanah air yang mengawali karier sebagai VJ MTV. Dari sekian banyak, beberapa mantan VJ MTV memilih terjun ke dunia akting. Berikut ini adalah sederet mantan VJ MTV yang sekarang lebih dikenal sebagai aktor dan aktris.

BACA JUGA: Ayu Ting Ting Komentar di Postingan Atta Halilintar, Netizen: Jangan Gatel Lu!

1.

Arie Untung

Arie Untung | www.instagram.com

Ternyata, Arie Untung dulunya adalah seorang VJ MTV di tahun 2000 sampai 2005. Ia dikenal sebagai VJ yang jago mengocok perut dengan bayolan-bayolan khasnya. Setelah tak lagi jadi VJ, suami dari Fenita Arie ini memilih jadi presenter. Tak hanya itu, ia juga mengembangkan karier sebagai komedian dan pemain film. Salah satu film yang dibintaginya adalah Ayat-Ayat Cinta 2.

BACA JUGA: Pamer Foto Saat Body Sebohay Ayam Kalkun, Anya Geraldine Disebut Penerus Gal Gadot

2.

Ben Kasyafani

Ben Kasyafani | www.instagram.com

Tahun 2007, Ben Kasyafani terpilih sebagai VJ MTV. Sebelumnya, ia adalah penyiar radio. Setelah tak lagi jadi VJ, Ben memilih menjadi presenter dan juga melirik dunia akting. Banyak judul sinetron yang sudah dibintanginya. Beberapa film pun ia ikut bermain, seperti Buya Hamka yang rilis tahun 2019.

BACA JUGA: Hengkang dari Grup, 5 Mantan Member JKT48 Ini Sukses Tekuni Dunia Akting

3.

Cathy Sharon

Cathy Sharon | www.instagram.com

Berbeda dengan Ben, tahun 2007 justru menjadi tahun akhir bagi Cathy Sharon sebagai seorang VJ. Artis yang dikenal sebagai model ini kemudian terjun ke dunia akting sejak tahun 2008. Film layar lebar pertamanya berjudul Barbi3.

4.

Evan Sanders

Evan Sanders | www.instagram.com

Stevanus Alexander alias Evan Sanders juga diketahui sebagai mantan VJ MTV. Ia kemudian melanjutkan karier di dunia entertain di bidang akting. Film Dealova menjadi film perdananya. Kini, ia masih aktif membintangi sejumlah sinetron. Terbaru, ia bermain dalam sinetron berjudul Rindu Tanpa Cinta.

5.

Herjunot Ali

Herjunot Ali | www.instagram.com

Mungkin kini Herjunot Ali lebih dikenal sebagai salah satu aktor di tanah air. Jauh sebelum menjadi aktor, pria yang akrab disapa Junot ini adalah seorang VJ MTV. Kini, sudah banyak film yang dibintanginya. Sebut saja, 5 cm, Di Bawah Lindungan Ka'bah, hingga Antologi Rasa.

6.

Nirina Zubir

Nirina Zubir | www.instagram.com

VJ MTV menjadi awal karier bagi Nirina Zubir. Kemudian, ia beralih ke dunia akting dengan membintangi film perdananya 30 Hari Mencari Cinta. Setelah itu, ia mendapat banyak tawaran main film. Hebatnya, ia selalu dianggap sukses dalam berakting. Salah satunya dalam film Get Married.

7.

Rianti Cartwright

Rianti Cartwright | www.instagram.com

Menjadi VJ MTV juga pernah dilakoni oleh Rianti Cartwright. Lalu, ia memutuskan untuk berkarier di dunia akting. Banyak film dan sinetron yang sudah dibintanginya. Film Ayat-Ayat Cinta menjadi salah satu film sukses yang dibintanginya.

Artikel Lainnya

Sebenarnya masih banyak mantan VJ MTV yang masih eksis di dunia hiburan. Sebut saja, Daniel Mananta, Robby Purba, dan Sarah Sechan. Siapa nih anak 90an yang dulu sering mantengin mereka di TV?

Tags :