Dianggap Aneh dan Vulgar, 5 Film Ini Dilarang Tayang di Banyak Negara

Cannibal Holocaust
Film yang dilarang tayang | www.alternateending.com

Emang seaneh apa sih film ini sampai dilarang tayang?

Ada banyak sekali film yang ditayangkan di seluruh dunia. Berbagai genre, sinematografi, dan pesan telah disajikan dalam film. Namun, ada film yang dianggap oleh banyak orang aneh. Bahkan, ada negara yang sampai melarang penayangan film yang dinilai aneh ini.

Berikut 5 Film yang saking anehnya sampai dilarang tayang di beberapa negara termasuk Indonesia.

1.

The Dictator (2012)

Cannibal Holocaust
The Dictator | www.nytimes.com

Film rilisan 2012 ini menceritakan tentang seorang diktator eksentrik yang memimpin negara Waadeyah. Ia digambarkan dengan sangat eksentrik, mulai dari jenggotnya hingga pengawal wanitanya yang cantik dan menawan. Namun, karena dianggap terlalu mengeksploitasi wanita, dan juga jalan ceritanya yang dinilai absurd, film ini dilarang tayang di banyak negara termasuk Timur Tengah.

Baca juga: 5 Film Indonesia yang Ada Adegan Panasnya

2.

A Serbian Film (2010)

Cannibal Holocaust
A Serbian Film | www.economist.com

Film ini menceritakan tentang Milos, seorang mantan bintang porno terkenal yang dengan tidak sengaja masuk ke dalam perangkap psikopat. Dalam film ini, banyak adegan sadis dan cringe yang dapat membuat mual penontonnya. Ditambah dengan alur cerita yang dinilai terlalu kompleks, film ini dilarang tayang di beberapa negara.

Baca juga: 10 Film Perselingkuhan Terbaik yang Bikin Gregetan

3.

Salo/The 120 Days of Sodom (1975)

Cannibal Holocaust
Salo/The 120 Days of Sodom | insessionfilm.com

Film ini bercerita tentang penculikan dan penyiksaan seksual selama 120 hari terhadap banyak remaja laki-laki dan perempuan di bawah umur. Penyiksaan ini dilakukan oleh bangsawan Italia di kala itu.

Film ini merupakan salah satu film paling kontroversial yang pernah dirilis. Pasalnya, film ini mengandung unsur seksual yang terlalu eksplisit. Film ini mengundang banyak kecaman dari penonton dan dilarang tayang di banyak negara.

Baca juga: 5 Aktor Hollywood Mengaku Suka Beradegan Seks

4.

Cannibal Holocaust (1980)

Cannibal Holocaust
Cannibal Holocaust | www.imdb.com

Film ini bercerita tentang seorang professor yang pergi ke pedalaman Amazon untuk mencari jejak tim pembuat film dokumenter yang pergi terlebih dahulu untuk meliput suku kanibal yang ada di sana.

Namun, film ini dilarang tayang di hampir 50 negara. Pasalnya, film ini menayangkan adegan yang dangat sadis dan brutal. Bahkan, sang sutradara sampai dituntut ke meja hijau atas tuduhan pembunuhan terhadap kru dan pemain film selama syuting.

5.

The Evil Dead (1982)

Cannibal Holocaust
The Evil Dead | www.indiewire.com

Film ini mengisahkan tentang sekelompok remaja yang kerasukan setelah membuka buku misterius, yang kemudian berakhir dengan aksi saling bunuh menggunakan senjata tajam seperti kapak dan pisau.

Bagi beberapa pengamat film, alur cerita yang disajikan dinilai absurd dan akting pemerannya agak aneh. Hingga akhirnya, British Board of Film Classification (BBFC) memutuskan untuk melarang penayangan film ini karena menyajikan unsur kekerasasan dan sadisme.

Artikel Lainnya

Nah, itu tadi lima film yang saking anehnya sampai dilarang tayang di beberapa negara bahkan negaranya sendiri. Ternyata alasannya beraneka ragam, dari alurnya yang absurd hingga ada tuduhan pembunuhan!

Tags :